Info Penting

Koleksi Tutorial Blogger Lengkap Sistematis disertai Video Tutorial

T utorial blogger di internet sangat banyak pilihannya, anda bisa memilih tutorial mana yang akan anda ikuti dan praktikkan supaya anda b...

Info Penting

Artikel Terbaru

Menambahkan Lokasi Sekolah, Bisnis, ke Google Maps Terbaru

26 November 2014 - - 5

Perubahan kebijakan google dalam mengelola google maps berakibat pada perubahan tata cara penambahan lokasi sekolah, instansi, atau lokasi bisnis ke dalam maps google. Sebelumnya saya pernah menulis pada postingan Menambahkan Lokasi sekolah ke google maps, namun karena kebijakan yang baru ini, maka cara tersebut sudah tidak bisa digunakan kembali, dan harus menggunakan cara terbaru dalam menambahkan lokasi sekolah, instansi, atau lokasi bisnis ke dalam google maps.

Oke, mari kita pelajari bersama Menambahkan Lokasi Sekolah, Bisnis, ke Google Maps Terbaru:

  1. Login ke akun google plus anda, jika belum mempunyai, silahkan langsung saja aregistrasikan akun google (gmail.com) anda supaya memiliki akun google plus.
  2. Buat halaman bisnis anda,
  3. Berikutnya anda klik tombol dapatkan laman
  4. Tahap selanjutnya anda pilih jenis bisnis atau lokasi fisik instansi anda:
  5. Tentukan alamat lengkap instansi anda
  6. Masukan beberapa foto pendukung 
  7. Tentukan lokasi di google maps, pastikan benar posisinya.
  8. Tunggu sekitar 2 minggu, google akan mengirimkan kode verifikasi ke alamat instansi anda, 
  9. Setelah kode verifikasi anda terima, silahkan anda aktifkan halaman bisnis anda tersebut dengan memasukan kode verifikasi yang di kirim google, dan tunggulah sekitar 3 hari sampai halaman bisnis anda disetujui secara penuh oleh google, dan lokasi bisnis anda akan tampil di google maps.
Berikut contoh hasil pencarian dengan kata kunci mungbisnis pada mesin pencari google:
Demikian Menambahkan Lokasi Sekolah, Bisnis, ke Google Maps Terbaru, semoga bermanfaat.

5 comments

  1. Makasih Infonya Gan... sangat bermanfaat

    ReplyDelete
  2. Makasih kembali, selamat mencoba semoga bermanfaat dan berhasil menambahkan lokasi sekolah/ bisnis anda.

    ReplyDelete
  3. Saya berhasil menambahkan lokasi di google maps. Terima kasih Gan

    ReplyDelete
  4. Gan, jika kita zoom google maps tanpa ketik nama usaha kita kenapa nama usaha kita tidak tampil yah? Gimana caranya agar nama usaha kita bisa kelihatan? thx

    ReplyDelete
    Replies
    1. Di pencarian maps google sudah ketemu atau blm? karena punya saya di bulan-bulan awal blm maksimal, contoh hasil pnya bisnis saya:
      http://1.bp.blogspot.com/-OOKb_2ODt7g/VXQbNSPhAOI/AAAAAAAANJ8/4Uqc6HR_hhw/s1600/google%2Bmaps%2Bmungbisnis.jpg

      Delete

Info Terbaru

Follow Me

Foto Mr. Mung
ttd Mr. Mung

Tutorial Blogger

Pilih Arsip Blog